Fungsi Purwaceng Dalam Meningkatkan Hormon Testoteron

on Senin, 27 September 2010


Fungsi testosteron
Testosteron, Senjata Lelaki SejatiSeberapa penting sebenarnya kegunaan hormon testosteron bagi pria? Tentu saja sangat penting. Seperti dijelaskan Prof Dr dr Wimpie Pangkahila SpAnd FAACS, spesialis andrologi dan seksologi dari Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Udayana, Denpasar, Bali, testosteron sebenarnya tak hanya dimiliki kaum pria, tapi juga wanita. Peran hormon testosteron sangat diperlukan, baik pada masa janin (fetus), remaja, dan dewasa. ''Pada masa janin, testosteron berfungsi dalam proses diferensiasi organ seks untuk menjadi pria atau wanita,'' kata Wimpie saat berbicara dalam sebuah forum media edukasi bertema Waspadai Testosterone Deficiency Syndrome (TDS) pada Pria di Usia Produktif dan Usia Lanjut, di Jakarta, belum lama berselang.
Sementara pada masa remaja, testosteron berfungsi dalam perkembangan kejantanan sehingga muncul tanda-tanda fisik pria seperti munculnya dorongan seksual, fungsi ereksi, produksi sperma, perkembangan otot, suara yang membesar, pengaruh psikotropik, merangsang pembentukan sel darah, tumbuhnya rambut di wajah, ketiak, dan kelamin. ''Pada masa dewasa, testosteron berfungsi mempertahankan kejantanan, fungsi seksual, dan fungsi anabolik bagi kehidupan,'' terang ketua Pusat Studi Andrologi dan Seksologi pada FK Universitas Udayana ini.
Testosteron, sebagai hormon seksual pria, merupakan faktor penentu apakah seorang pria layak disebut hipogonadisme atau tidak. Sebagai hormon terpenting, testosteron bertanggungjawab atas perkembangan pria dari kanak-kanak sampai menjadi lelaki dewasa di masa pubertas. Testosteron dibuat di testis dan masuk ke pembuluh darah, kemudian mencapai organ-organ tubuh lain. Meski merupakan hormon seks dan memengaruhi seksualitas bukan berarti hormon itu hanya untuk kepentingan seks semata.
Ada banyak fungsi testosteron:
1. Sebut saja menghasilkan suara pria,
2. Bertanggungjawab terhadap pembentukan rambut, janggut atau kumis,
3. Membentuk dan mempertahankan struktur tulang, membantu pembentukan sel darah merah.
4. Membentuk otot, mempertahankan daya ingat, orientasi, koordinasi, dan konsentrasi.
5. Mengatur keseimbangan mental, mencegah suasana hati negatif,
6. dan tentu saja mengatur keinginan seks.
Jadi, testosteron, dibutuhkan pria untuk membentuk fisik, mental, dan
seksualnya. Testosteron menjadikan pria sebagai lelaki sejati.

0 komentar: